Rakor Persiapan Penilaian Lomba Adipura

17 Oktober 2017 09:56:35 WIB

Dalam rangka menghadapi Penilaian Lomba Adipura periode tahun 2017, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan Rapat Koordinasi. Rapat yang diselenggarakan pada hari Kamis, 12 Oktober 2017 di Rumah Dinas Bupati Gunungkidul ini merupakan prakarsa dari Kepala Desa Wonosari, menghadirkan seluruh tokoh masyarakat yang bertempat tinggal di seputar titik pantau penilaian lomba Adipura, yaitu di sepanjang Jalan Brigjend Katamso-Jalan Sumarwi dan di sepanjang sungai Besole.

Rapat koordinasi ini adalah merupakan tindak lanjut dari kegiatan serupa yang telah diselenggarakan oleh LPMD Desa Wonosari pada minggu sebelumnya, bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada warga dan masyarakat khususnya di lingkungan Desa Wonosari akan pentingnya kebersihan lingkungan.  Seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dalam paparannya, bahwa perlu dipahami bahwa dalam rangka mencapai dan mendapatkan gelar Adipura ini tidak mungkin jika dikerjakan sendiri oleh Dinas, tetapi memerlukan partisipasi dari seluruh warga masyarakat, terutama penumbuhan kesadaran akan kebersihan lingkungannya masing-masing.

Lebih lanjut, Kepala Dinas Lingkungan Hidup menyampaikan beberapa program yang akan segera dilaksanakan oleh dinas dan menyasar langsung kepada masyarakat adalah :
1. Peletakan pohon dan tumbuhan pebeduh di sepanjang Jalan titik pantau
2. Penyediaan tempat-tempat sampah terpadu di lingkungan-lingkungan masyarakat
3. Pendampingan terhadap masyarakat / kelompok prokasih / pemerhati kali
4. Sosialiasi dan tindakan langsung gotong royong kebersihan lingkungan secara rutin

Selanjutnya diharapkan masyarakat untuk ikut berperan aktif dan menjaga serta merawat fasilitas yang sudah disediakan untuk kepentingan bersama khususnya yang berkaitan dengan kebersihan lingkungan ini. Pada rapat koordinasi ini juga terjadi komunikasi timbal balik, yaitu banyak terjaring usul dan masukan dari masyarakat tentang kondisi di masing-masing lingkungannya, disampaikan kepada Dinas terkait untuk segera ditindak lanjuti. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Facebook Grup

Facebook Fanspage