Lele Mina Makmur Gadungsari Kembali Bergairah

Ubaidilah Aminuddin Thoyieb 16 Agustus 2021 19:43:56 WIB

Berita dari artikel oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Gunungkidul.
Link berita di --> https://dkp.gunungkidulkab.go.id/berita-856/lele-mina-makmur-gadungsari-kembali-bergairah.html

 

Wonosari – Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Mina Makmur Gadungsari Kapanewon Wonosari mulai pertengahan Juli kembali aktif berbudidaya ikan lele. Tiap pagi dan sore para anggotanya hilir mudik ke kolam untuk sekedar memberi makan ataupun mengontrol kondisi kolam. Tak kurang terdapat 18 kolam yang terbuat dari terpal berbentuk bundar berwarna biru. Rata-rata satu anggota bertanggung jawab untuk mengelola 1 kolam.

Ditemui tim DKP Kabupaten Gunungkidul di area kolam, Widono, selaku ketua pokdakan menceritakan bahwa  dulu pernah memelihara lele namun hasilnya kurang baik. Beberapa kolam terbengkelai. Yang tersisa hanya kolam permanen milik pribadi. Itupun pengelolaannya kurang maksimal. Bapak yang sangat ramah ini berharap periode budidaya kali ini hasilnya baik dan bisa berkembang dan bermanfaat lebih luas lagi.

Andri, salah satu anggota Mina Makmur menyampaikan bahwa kolam yang ia kelola kondisi ikannya sehat dan lincah. Namun demikian, terkadang muncul bau yang kurang sedap yang cukup mengganggu lingkungan sekitar. Hal ini diutarakan di sela-sela pengecekan kualitas air oleh tim DKP pada Selasa pagi 10/8/2021. Petugas penyuluh perikanan setempat ,Wahyudi, S.St.Pi, menyarankan aplikasi probiotik untuk kurangi efek bau. Langkah ini bisa dibarengkan dengan penggunaan bahan herbal semisal bawang putih atau daun pepaya untuk cegah serangan penyakit, tutup Yudi.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Facebook Grup

Facebook Fanspage