Perkembangan KUBE Sejahtera

15 November 2017 10:18:41 WIB

Kelompok Usaha Bersama (KUBE) adalah suatu kelompok yang dibentuk oleh warga / keluarga-keluarga binaan sosial yang terdiri dari orang-orang/keluarga-keluarga kurang mampu (prasejahtera) yang menerima pelayanan sosial melalui kegiatan Program Pemberdayaan Fakir Miskin Kelompok Usaha Bersama (KUBE) di Desa Wonosari kecamatan Wonosari, Kabupaten Gunungkidul, pada tahun 2016 telah terbentuk sejumlah  10 kelompok dan setiap kelompok terdiri dari 10 orang sehingga total peserta KUBE tiap Desa ada 100 orang.

Desa Wonosari terdiri dari 7 Padukuhan, dan pada tahun 2016 yang mendapatkan sasaran program tersebut ada di 7 Padukuhan. 

Adapun persebaran kelompoknya  sebagai berikut :

Padukuhan Madusari      : Kelompok Ternak burung (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 021 )

Padukuhan Jeruksari       : Kelompok Ternak kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 022 )

Padukuhan Purbosari      : Kelompok Cetak Batako (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 023 )

Padukuhan Gadungsari   : Kelompok Ternak Kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 024 )

Padukuhan Gadungsari   : Kelompok Toko Kelontong (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 025 )

Padukuhan pandansari    : Kelompok Tenak Burung (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 026 )

Padukuhan Tawarsari      : Kelompok Ternak Kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 027 )

Padukuhan Tawarsari      : Kelompok Ternak Kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 028 )

Padukuhan Jeruksari       : Kelompok Ternak Kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 029 )

Padukuhan Jeruksari       : Kelompok Ternak Kambing (KUBE Sejahtera XVI GK.KT 030 )

 

Melalui kelompok-kelompok tersebut, maka di masyarakat khususnya anggota KUBE kami banyak terjadi perubahan pola pikir dan perubahan ekonomi dan perilaku kearah yang lebih baik. Sebagai contoh dengan berkelompok di dalam KUBE mereka mendapatkan berbagai pengalaman dalam hal perawatan ternak, kesehatan ternak, dsb dan hubungan sosial baik antara anggota KUBE atau anggota KUBE dengan masyarakat lainnya jadi semakin baik.    

Kami berharap setelah beberapa waktu terbentuk, sudah banyak mengalami perubahan-perubahan dalam aset, dan kekayaan kelompok. Walaupun memang dalam perjalanannya tidak semulus yang dibayangkan. Banyak hambatan yang terjadi, baik itu dari faktor intern kelompok dan faktor eksteran. Kami berharap sebagai pendamping bisa meminimalisir hambatan dan persoalan yang terjadi. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Facebook Grup

Facebook Fanspage